
Setelah menyelesaikan Ujian Akhir Sekolah (UAS) Semester 1 tahun pelajaran 2013-2014, IPM SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta, menyelenggaraan lomba futsal antar kelas, pada hari Kamis, tanggal 19 Desember 2013, di Lapangan Futsal Flash, Jl Patangpuluhan Yogyakarta. Tujuan diadakannya lomba futsal kali ini, untuk menambah keakraban antar kelas, memupuk rasa solidaritas dan meningkatkan sportifitas.
Lomba futsal, diikuti oleh 42 team, baik team putra maupun team putri. Team putra sebanyak 21 team yang terdiri dari 7 team putra kelas X, 7 team putra kelas XI dan 7 team putra kelas XII. Sedangkan team putri juga sebanyak 21 team yang terdiri dari 7 team putri kelas X, 7 team putri kelas XI dan 7 team putri kelas XII. Lomba, dimulai pada pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 17. Setelah melakukan pertandingan yang melelahkan, mulai dari babak penyisihan sampai dengan babak final, diperoleh juara I dan II masing-masing untuk Team Putra adalah kelas XI IPS2 dan XI IPS1, sedangkan untuk team putri juara I dan II adalah kelas XII IPA4 dan XII IPA2.
Sahid Ali, S.Pd., selaku Pembina dan Pendamping Panitia futsal, merasa bangga dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Seluruh Team Futsal baik putra maupun putri dari kelas X, XI, maupun XII, yang telah dengan gigih dan memiliki dedikasi yang tinggi mengikuti dan mensukseskan penyelenggaraan Kompetisi Futsal antar kelas. Selamat dan Sukses Selalu. Amien